Mengenal Peluang Usaha Sandal Wedges

Pada artikel kali ini kita akan membahas salah satu jenis sandal fashion yang saat ini cukup populer di kalangan wanita. Mengapa di kalangan wanita? Ya, karena sandal fashion ini tentu tidak bisa dipakai kaum pria. Kita akan membahas sendal wedges. Anda mungkin sudah tahu secara jelas apa dan bagaimana model serta bentuk sandal wedges ini.

Sandal Wedges FashionMenariknya dari sandal ini adalah, sandal ini memiliki banyak variasi model dan desain, sehingga sangat bisa disesuaikan dengan penampilan fashion Anda. Misalnya Anda memakai dress yang banyak memiliki aksen bunga-bunga, Anda juga bisa mencari sandal fashion wedges yang juga memiliki aksen bunga-bunga. Berbeda dengan jenis sandal lainnya yang mungkin cukup minim kemungkinan untuk dimodifikasi sedemikian rupa.

Nah, sandal fashion wedges ini adalah salah satu jenis sandal atau sepatu yang memiliki ciri khas di bagian heelsnya. Bentuk sandal wedges ini memang sangat mirip dengan sandal hak tinggi atau high heels. Namun kedua jenis sandal ini berbeda, ya. Bentuk heels dari sandal wedges ini mengikuti telapak kaki dan ukurannya besar. Jika kita lihat pada high heels, heelsnya biasanya sangat tipis dan tidak mengikuti telapak kaki. Itu dia perbedaan antara sandal wedges dan model high heels.

Penasaran dengan siapa yang pertama kali mendesain sandal wedges? Orang yang pertama kali membuat design sandal wedges adalah Salvatore Ferragamo. Dia adalah orang pertama kali di dunia yang mendesain dan membuat sandal fashion ini pada tahun 1937. Sol sepatu ini sangat tebal dan berbentuk segitiga. Mulai dari bagian belakang yang tinggi, hingga ke bagian yang paling rendah di depan atau di jari-jari kaki.

Kisah terciptanya sandal fashion wedges ini sangat unik loh. Di zaman perang dahulu, Ferragamo kebingungan mencari benda untuk membuat sepatu karena pada zaman itu untuk mencari bahan sepatu yang dibuat pada umumnya sangat sulit di dapat. Namun Ferragamo tidak kehabisan ide. Ide briliannya muncul ketika ia memutuskan untuk membuat sebuah sepatu dengan sol semacam gabus. Dan hingga kini, idenya tersebut masih terus digunakan. Bahkan bukan hanya sepatu, sandal wedges pun semakin banyak variasinya. Wah, luar biasa ya Ferragamo ini.

[adsenseyu2]

Sementara itu jenis sepatu platform atau jenis sepatu yang bagian sol di bagian depan dan di belakangnya tidak menyatu seperti high heel pada saat ini, pertama kali dibuat oleh orang bernama Roger Vivier.

Roger Vivier ini menciptakan sepatu sejenis high heels pada tahun 30-an. Namun design sepatunya tersebut baru populer ketika desainer Elsa Schiparelli menggunakan sepatut ersebut sebagai pelengkap design busananya di tahun 1939.

Jenis sandal fashion wedges atau high heels ini sama seperti jenis sandal lainnya, mengalami pasang surut kepopuleran, namun peluang usahanya tak pernah surut. Dan untuk membuat jenis wedges menjadi lebih digemari dan dicari, maka biasanya dilakukan modifikasi-modifikasi tertentu oleh masing-masing desainer sehingga wedges menjadi lebih menarik dan permintaan di pasaran pun semakin meningkat.

Cobalah untuk membeli sandal atau sepatu jenis wedges dengan model yang bagus dan sesuai dengan favorit Anda. Meskipun akan terjadi kepopuleran wedges menurun, namun percayalah suatu saat wedges akan kembali populer. Dan jika sudah populer, tentu Anda tidak perlu membelinya lagi karena sebelumnya Anda sudah “berinvesasi” sandal wedges. Menarik bukan?

Demikian cerita singkat tentang sandal fashion jenis wedges. Semoga informasi ini bisa bermanfaat… untuk anda yang tertarik menjadi agen dropshipper silahkan dilihat sumber peluang usaha sandal wedges fashion.

 

Mengenal Peluang Usaha Sandal Wedges
Mengenal Peluang Usaha Sandal Wedges
untuk anda yang tertarik menjadi agen dropshipper silahkan dilihat sumber peluang usaha sandal wedges fashion di www.butikannisaku.com

 

Advertisement

Kategori

Powered by

digital marketing specialist
Jasa SEO Indonesia Terbaik

Artikel Terkait

Pin It on Pinterest

Share This